-->

Terbaru

Cara menangani motor terendam banjir (air)

Post a Comment
Musim kemarau memang sangat panas dan berdebu tetapi semua aktifitas akan berjalan lancar dan terkendali tetapi ada juga orang yang mengeluh kalau musim kemarau terlalu panjang terutama para petani yang menanam padi. Tetapi semua itu adalah kehendak sang pencipta kita sebagai manusia harus bersukur kepadaNYA, apa yang telah Ia berikan semua pasti ada hikmahnya....
#ceramah.

Heeheehee yyyy okeh sekarang kandang ilmu akan membahas masalah motor apa bila terendam air apa yang harus kita lakukan.
Terendam yang bagai mana???
Terendam saat berjalan atau kah terendam saat motor lagi diparkir??

Oke kita akan bahas semuanya motor yang terendam cara menanganinya.

Cara menangani motor terendam banjir (air) 


1.motor terendam posisi lagi jalan
Apa bila kita lagi mengendarai motor tiba tiba ada banjir dan kita coba menerjangnya tetapi ditengah tengah mesin mati... Otomatis ada air yang masuk kedalam karburasi dan masuk kedalam ruang bakar 

cara menanganinya

a. Motor harus cepat cepat dibawa ketempat yang tidak terendam banjir.
b. Biarkan sejenak supaya air yang di dalam menjadi satu atau mengumpul.
c. Lepas busi, kemudian motor kita ontel atau di slah slah sampai air keluar dari lubang busi sampai habis.
d. Cek busi, dengan cara busi masukan kecopnya dan tempelkan kemesin dan setarter atau dislah apabila busi mengeluarkan api pasang kembali. Kalau tidak mengeluarkan api ganti businya,tetapi sebelumnya busi dibersihkan dulu Karena busi kalau lagi panas terkena air biasanya busi akan mati.

2. Motor terendam posisi lagi parkir. 
Untuk menangani motor terendam pas posisi lagi parkir beda dengan yang pas lagi jalan, karena posisi lagi parkir apa bila trendam, air akan masuk semua melalui celah atau lubang lubang terutama kenalpot dan lubang filter udara.

Cara menanganinya
Apabila terendamnya sampai berhari hari yang harus kita lakukan:
a. Motor jangan coba coba disetarter atau di slah karena apabila ada air yang masuk ke bak oli, air akan menyatu dan berwarna putih.
b. Karburasi harus dibuka dan dibersihkan.
c. Tap oli sampai habis, liat warna oli apabila berwarna putih kita harus buka baud tap tapanya yang lama jangan disemprot dengan udara biarkan saja supaya oli habis dengan sendirinya memerlukan waktu seharian.
d. Masukan oli yang murahan dulu untuk membuang sisa oli yang didalam yang tercampur air.
e. Buka busi , cek busi seperti no1.
f. Bunyikan mesin sampai kurang lebih 15mnt, setelah bunyinya lancar kita tap kembali olinya.
g. Ganti dengan oli yang biasa dipakai.
Demikian cara menangani motor terendam banjir (air) 
Semoga menambah wawasan kalian terutama yang jauh dari bengkel.

Related Posts

Post a Comment

Subscribe Our Newsletter